Banyak pelanggan dan teman-teman sekitar yang menanyakan "Mengapa usaha ini dinamakan SUATH...."
Anda bertanya Suath menjawab
SECUIL SEJARAH NAMA SUATH
Awal mula usaha kecil ini berdiri karena di pelopori oleh seorang pemuda asal Jepara. Pemuda ini memiliki kekurangan di bidang akademik, dia sering lupa apa yang dia pelajari terkait dengan pendidikan dan dia paling bandel kalau ada tugas berkelompok. Pada suatu saat dia di ketawai sama beberapa temannya mengenai kekurangan yang dia miliki. Dari ketawa teman itulah, hati pemuda ini tergerak untuk mencari celah kelebihan didalam dirinya, dia mencari kelebihan itu bertujuan untuk memberikan suatu pelajaran moral bahwa manusia kalau memandang manusia lain jangan hanya dari sisi kelemahannya.
Sejak dulu dia memiliki pemikiran untuk membuka suatu usaha kecil-kecilan. Banyak sekali pemikirannya terkait dengan usaha atau bisnis akan tetapi yang terealisasi baru satu. Pada bulan April tahun 2017, pemuda ini menemukan suatu ide di pikirannya untuk membuka usaha Chicken Nugget. Alasannya, Menurut dia di sekitar Kampus tempat dia kuliah belum ada makanan tersebut. Akhirnya dia bertekat untuk membuka bisnis tersebut walaupun modalnya nyicil dan ditambah uang yang seharusnya dia buat untuk beli alat komunikasi, dijadikannya untuk tambahan modal usaha. Kemudian dia berfikir untuk membuat nama brand dari usahanya tersebut. Dan pada suatu ketika dalam fikirannya teringat keluarganya. Akhirnya pemuda ini membuat suatu brand dari nama-nama keluarganya yang kemudian di ambillah huruf awal panggilan seluruh keluarganya. Huruf itu adalah (T.S.A.U.H). Dari huruf-huruf tersebut dia bolak-balikkan hurufnya menjadi S.T.U.A.H, S.A.U.T.H, S.H.U.A.T dan sebagainya. Dan pada akhirnya dia menemukan susunan huruf tersebut yang unik untuk di baca yaitu SUATH. pada saat itu pula dia yakin dengan kata itu untuk dijadikan brand dari usahanya. Huruf tersebut diambil dari huruf awal nama keluarganya yaitu;
Huruf (S) merupakan huruf awal panggilan dari Ibunya yaitu Ibu SAROH, nama lengkap Ibu SITI MAISAROH.
Huruf (U) merupakan huruf awal panggilan dari nama pemuda itu sendiri yaitu UDIN, nama lengkapnya AHMAD MUHYIDDIN.
Huruf (A) merupakan huruf awal panggilan dari Kakaknya yaitu kakak AMAR, nama lengkap kakaknya AMAR KHOIRUL UMAM.
Huruf (T) merupakan huruf awal panggilan dari ayahnya yaitu Bapak TRIS, nama lengkap ayahnya SUTRISNO.
Dan huruf yang terakhir yaitu huruf (H), huruf ini merupakan huruf awal panggilan dari adiknya yaitu HAIKAL, nama lengkap adiknya yaitu MUHAMMAD RONI HAIKAL AKBAR.
Pemuda ini bermimpi dengan nama-nama keluarganya tersebut jika kelak usahanya besar, dia ingin didalam usahanya harus memiliki rasa kekeluargaan antara atasan sama bawahan, saling menghormati antara atasan sama bawahan. Karena dia berfikir "kalau aku menjadi atasan, maka aku harus bisa mengayomi bawahanku". Dia pula berfikir bahwa manusia itu sama, tidak ada atasan dan bawahan.
Itulah sejarah nama SUATH, yang resmi berdiri pada tanggal 15 Mei 2017 dan pertama kali berjualan pada tanggal 21 Mei 2017.
/>
/>
/>