Telur berperan penting dalam proses pembuatan kue. Agar kue enak dan bagus kualitasnya, penting untuk memilih telur segar dan jenis yang tepat.
Saat memilih telur, hal pertama yang bisa di perhatikan ada pd warna cangkangnya. Sebaiknya memilih telur berwarna pekat dan terlihat cerah.
Kedua lihat bentuknya , Menurut para peternak ayam petelur bentuk telur yang lonjong memiliki kuning telur yang lebih sedikit. Jika memilih telur berbentuk bulat, kuning telurnya lebih banyak sehingga akan sangat bermanfaat bagi yang sering menggunakan kuning telur sebagai bahan untuk membuat kue.
Satu tips lagi, bila perlu guncang telur tapi jangan terlalu keras yaa .. Guncang telur secara perlahan dan dekatkan telinga. Ciri-ciri telur yang bagus tidak akan mengeluarkan suara ketika di guncang. Karena putih telurnya masih pekat dan mengikat kuning telur dengan sempurna ..
Semoga bermanfaat yaaa ....
@ TBK Pelangi Sukabumi